Skip to content

Mahasiswa Bertanya Dekanat Menjawab

    Pada tanggal 23 April 2019 Departemen Advokasi Kesejahteraan Mahasiswa BEM FEB UGM mengadakan kegiatan yang bernama “ Mahasiswa Bertanya Dekan Menjawab “. Kegiatan ini diadakan di Ruang Kertanegara lantai 2 FEB UGM. Mahasiswa Bertanya Dekan Menjawab adalah salah satu program kerja Departemen Advokasi Kesejahteraan Mahasiswa BEM FEB UGM. Kegiatan ini diadakan setiap satu bulan sekali. Kegiatan ini diadakan untuk menampung aspirasi mahasiswa FEB UGM. Peserta kegiatan Mahasiswa Bertanya Dekan Menjawab terdiri dari mahasiswa FEB UGM untuk hearing terbuka, sedangkan hearing tertutup pesertanya berasal dari perwakilan HMJ LK FEB UGM.

    ​Proses pelaksanaan dalam kegiatan ini adalah terdapat sesi tanya jawab dan sharing info dari pihak dekanat. Kendala dalam kegiatan tersebut pada saat pemberitahuan hearing yang terkadang mendadak sehingga penjaringan aspirasi kurang maksimal. Fungsi kegiatan Mahasiswa Bertanya Dekan Menjawab sebagai sarana menampung aspirasi dari mahasiswa. Salah satu sumber informasi teraktual perihal segala yang berkaitan dengan FEB UGM. Kronologis kejadian pada kegiatan tersebut diawali dengan kumpul terlebih dahulu kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab, setelah itu inti dari kegiatan yaitu sharing info dari pihak dekanat.

    Departemen Media dan Informasi
    BEM FEB UGM 2019
    #KabinetRiangBersinergi

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.